Dalam kehidupan sehari-hari, tentu kita pasti selalu melihat orang-orang di
sekeliling kita merokok-kan? Entah itu mereka sadar atau tidak tentang bahaya merokok bagi kesehatan tubuh mereka, bahkan mereka pun mungkin tidak sadar bahwa orang-orang yang
di sekeliling mereka atau biasa fameliar di sebut perokok pasif itu loh, mereka juga kena dampak imbasnya akibat limbah asap rokok mereka.
Ngomong-ngomong merokok nih, rokok sendiri itu apa sih? Seberapa bahaya merokok bagi kesehatan para perokok?
Dan bahan apa saja sih yang terkandung dalam rokok?
Nah, dalam artikel ini akan sedikit membagi informasi tentang bahaya merokok dan bahan apa saja yang terkandung dalam rokok. Mari kita simak!
Menurut Wikipedia, Rokok adalah sebuah silinder dari kertas yang berisi daun-daun tembakau yang telah di cacah. Ukuran rokok bervariasi dari ukuran 70mm hingga 120mm dengan
diameter 10mm.
Bukan sebuah hal asing lagi rokok bagi pengonsumsi rokok. Parahnya dari anak-anak sekolah Dasar, remaja, orang tua, laki-laki bahkan perempuan zaman sekarang sudah kecanduan merokok. Meskipun dalam setiap bungkus rokok sudah ada peringatan bahaya merokok, seperti dapat menyebabkan kanker, serangan jantung, impotensi, gangguan kehamilan dan janin dan sebagainya. Namun tampaknya peringatan itu hanya untuk hiasan saja, tanpa pernah memahami atau mentaati maksud dari peringatan bahaya tersebut.
Mungkin
para pembaca blogger binggung, apa sih yang menyebabkan perokok menjadi kecanduan pada rokok? Nah, dalam ulasan bahaya merokok akan sedikit menjelaskan tentang semua kebingungan yang belum kalian
ketahui tentang merokok.
Zat Kimia Berbahaya Pada Rokok
Pada dasarnya banyak sekali zat yang terkandung dalam sebatang rokok kurang lebih ada 4.000 zat kimia, dan diantaranya ada 40 zat kimia berbahaya dalam rokok. Namun disini saya hanya akan memaparkan 15 zat berbahaya saja yang terkandung dalam rokok. Diantaranya?
1. Nikotin
Kandungan nikotin pada rokok sangat tinggi. Nikotin sendiri berasal dari tembakau dan nikotin juga dapat menyebabkan kanker serta merusak struktur DNA.
2. Benzene
Benzene yaitu bahan petrokimia yang dipakai untuk mencuci bersih pakaian. Bahkan kandungan benzene dapat mengakibatkan kanker darah yang berasal dari zat karsinogen.
3. Arsenik
Arsenik yaitu logam yang bisa meracuni darah dengan mudah.Kemampuan sel untuk memperbarui diri dapat terganggu karena akumulasi arsenik. Terlebih lagi banyak para pekerja pabrik yang meninggal akibat keracunan arsenik.
4. Tar
Tar bersifat karsinogenik dan timbul ketika rokok dibakar. Tar bisa menyebabkan beraneka ragam penyakit seperti kanker, impotensi, penyakit jantung, penyakit darah, bronchitis kronik, enfisema serta gangguan kehamilan dan janin.
5. Farmaldehida
Farmaldehida merupakan bahan kimia yang berfungsi untuk mengawetkan mayat dan zat berbahaya ini terdapat pada rokok.
6. Aseton
Aseton merupakan bahan kimia yang terdapat pada zat penghilang cat kuku. Sangat berbahaya jika zat aseton pada yang terkandung pada rokok masuk melewati saluran udara serta mengendap di paru-paru.
7. KarbonMonoksida
Karbonmonoksida adalah gas beracun yang bias menenpel pada sel darah merah serta mengganggu proses pengangkutan oksigen dalam darah sehingga menimbulkan kerusakan pada paru-paru serta berpotensi menyebabkan penyakit coroner serta 5% dari asap rokok merupakan penghasil karbon monoksida.
8. Amonia
Bahan kimia ini biasanya tercium pada pembersih toilet dan zat Amonia inilah yang menyebabkan para perokok menjadi kecanduan merokok.
9. Kadmium
Kadmium adalah salah satu zat berbahaya yang terkandung dalam logam-logam pembuat baterai, dan zat kadium yang terhirup oleh sang perokok akan tersimpan di lapisan ginjal sehingga akan menyebabkan kerusakan ginjal.
10. Nitrogen oksida
Zat berbahaya yang terkandung dalam rokok ini merupakan penghasil polutan udara berupa nitrogen oksida dari pabrik dan mobil. Sehingga gas beracun ini dapat menyebabkan radang paru-paru.
11. Kromium
Zat ini merupakan logam yang terbukti menyebabkan kanker. Karena zat kromium menempel pada DNA serta merusaknya, sehingga zat ini sangat berbahaya sekali bagi kesehatan manusia.
12. Naftalena
Dalam rokok terkandung zat berbahaya ini, dan betapa berbahayanya menghisap kapur barus dari mulut. Karena Naftalena merupakan bahan kapur barus yang berfungsi untuk mengusir serangga atau pun tikus dari pakaian.
13. HidrogenSianida
Masyarakat umum tentunya sudah mengetahui bahwa sianida merupakan racun mematikan tercepat di dunia. Jika di
kombinasikan dengan hidrogen, zat kimia berbahaya ini mampu merusak silia di saluran bronchial serta paru-paru. Sedangkan fungsi rambut halus seperti silia adalah mampu mengeluarkan racun dalam udara yang terhirup.
14. Timbal
Timbal merupakan karsinogen. Kenaikan kadar timbale pada darah bias mengakibatkan keracunan, bahkan bias menyebabkan kematian.
15. Kumarin
Kumarin adalah zat adiktif organic pada bahan tambahan makanan yang sekarang dilarang oleh standar dunia. Namun zat berbahaya ini masih terkandung dalam rokok.
Telah banyak riset yang membuktikan tentang bahaya rokok dan akibat yang ditimbulkan rokok. Banyak orang
yang tidak sadar bahwa apa yang mereka lakukan itu salah. Semoga artikel bahaya merokok ini bermanfaat bagi pembaca blogger semua dan setelah kalian membaca artikel ini semoga kalian termotivasi untuk memperbaiki kesehatan tubuh kalian. Okay see
you next timeJ
Referensi:
"Research:
51.1 percent of Indonesians are Active Smokers". 6 Pebruari 2015.
anonim. (2016, march 4). 15 Kandungan Berbahaya
dalam Rokok. Retrieved from Kunci Hidup Sehat-Atom: :
http://kuncihidupsehat.blogspot.com/2013/08/15-kandungan-berbahaya-dalam-rokok.html#ixzz41eyWf012
https://www.google.com/search?q=bahaya+merokok&client=firefox-a&rls=org.mozilla:en-US:official&channel=sb&tbm=isch&tbo=u&source=univ&sa=X&ved=0ahUKEwiZw-rUt7XLAhXTco4KHX5hBkEQsAQIGw&biw=1366&bih=657#imgrc=x5A86jYuD7rD7M%3A
No comments:
Post a Comment