Wednesday, March 23, 2016
Zat Kimia Yang Terkandung Di Dalam Korek Api
Zat Kimia Yang Terkandung di Dalam Korek Api
korek api sering dibutuhkan banyak orang karena dialah menyalakan api secara terkendali. pertama kali diciptakan oleh Bangsa Tiongkok sejak 577 yang mengembangkan korek api sederhana yang terbuat dari batang kayu yang mengadung belerang. Korek api modern pertama ditemukan tahun 1805 oleh K. Chancel, asisten Profesor L. J. Thénard di Paris. Kepala korek api merupakan campuran potasium klorat, belerang, gula dan karet. Korek api ini dinyalakan dengan menyelupkannya ke dalam botol asbes yang berisi asam sulfat. Korek api ini tergolong mahal pada saat itu dan penggunaannya berbahaya sehingga tidak mendapatkan popularitas.
Korek api yang dinyalakan dengan digesek pertama kali ditemukan oleh kimiawan Inggris John Walker tahun 1827. Penemuan tersebut diawali oleh Robert Boyle tahun 1680-an dengan campuran fosfor dan belerang, tetapi usahanya pada waktu itu belum mencapai hasil yang memuaskan. Walker menemukan campuran antimon (III) sulfida, potasium klorat,natural gum, dan pati dapat dinyalakan dengan menggesekkannya pada permukaan kasar.
Pada tahun 1910 Perusahaan korek api Diamond dunia melarang pengunaan fosfor putih sebagai bahan pembuat korek api karena beracun. kemudian perusahaan korek api \Diamond mempatenkan korek api dari sulfur yang tidak beracun. Paten diterima 28 Januari 1911. Sekarang, pemantik gas lebih banyak digunakan di dunia, meskipun korek api dari bahan sulfur masih digunakan.
Ada ribuan zat kimia yang bila dicampurkan menimbulkan api. Jadinya, korek api bisa dibuat dari berbagai macam zat kimia. Tetapi, tak semua zat kimia bersifat aman. Ada zat kimia yang bila dicampurkan menimbulkan letupan, api yang besar, bahkan ledakan. Jadi korek api harus dibuat dari zat yang aman, yang hanya menimbulkan api kecil.
Pembuatan korek api :
Ada korek api yang menggunakan cairan seperti naphtha atau butana disebut korek api gas. Korek api terdiri atas dua bagian. Yang pertama, kotak kertas yang memiliki dua “permukaan gesek” di kedua sisinya. Berikutnya adalah batang korek api yang memiliki ”penthol”. Sebatang korek api terdiri dari batang kayu yang salah satu ujungnya ditutupi dengan suatu bahan yang umumnya fosfor yang akan menghasilkan nyala api karena gesekan ketika digesekkan terhadap satu permukaan khusus.
Permukaan gesek korek api merupakan kertas yang dilapisi pasir, fosfor merah dan serbuk kaca. Kemudian bagian ”penthol” berupa kayu yang dilapisi serbuk kaca dan sulfur. Kedua zat kimia itu, sulfur dan fosfor merah jika digesekkan akan menimbulkan nyala api. Serbuk kaca berguna untuk meningkatkan suhu dan memicu api.
Jika kamu membutuhkan api, apakah kamu menggesekan batang kayu kecil ke geretan? barangkali tidak. Sebagain besar manusia menggunakan lighter atau korek api untuk menyalakan api. Banyak zat kimia yang jika berekasi kimia akan menimbulkan percikan api. Tetapi, korek api menggunakan bahan kimia yang relatif aman karena tidak menimbulkan ledakan.
Namun, ada bahayanya juga jika menghirup banyak bahan kimia fosfor
Pembakaran fosfor di udara berlangsung sangat eksotermis yaitu menghasilkan suhu sekitar 800°C. Suhu yang tinggi inilah yang akan merusak jaringan tubuh seperti luka bakar ketika mengenai organ-organ tubuh.Sedangkan hasil pembakaran fosfor putih yaitu berupa P2O5 dalam bentuk asap. Asap yang dihasilkan sangat berbahaya karena selain beracun asap inipun bersifat korosif atau dapat pula bereaksi dengan organ-organ tubuh manusia. Oleh sebab itu jika fosfor ditembakan atau yang digunakan sebagai bom ketika terbakar akan merusak sebagian besar jaringan tubuh. Misalnya jika mengenai mata maka akan menyebabkan kebutaan, jika dihirup akan merusak kerongkongan bahkan paru-paru jika dalam jumlah yang lebih banyak, jika mengenai kulit maka akan menyebabkan luka bakar dan akan lebih parah lagi jika terkena dalam jumlah banyak.
Hati-hati menggunakan korek api yah, jangan sampai digunakan untuk hal yang tidak berguna.. atau malah dapat menyebabkan kerugian bagi orang lain.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
saya kena bahan2 kimia dalam korek api tiba2 mengeluarkan angin yang sangat kencang dari korek api tersebut
ReplyDelete